Resep Salad Buah Sederhana

Posted On // Leave a Comment
Resep salad buah sederhana ini dapat menjadi salah satu referensi menu diet anda, selain rasanya yang segar, salad buah ini juga sehat dan kaya akan vitamin yang di butuhkan tubuh ketika kita sedang melaksanakan program diet, buah yang di gunakan adalah buah segar, mulai dari apel, semangka, apel, lengkeng, nata decoco dan taburan keju serta siramn saus yang gurih dan enak, pastinya anda bakalan ketagihan dengan menu salad buah ini.


Bahan utama :

  • 1 kaleng buah lengkeng, buang airnya
  • 100 gr buah semangka, potong bulat
  • 100 gr melon, potong bulat
  • 200 gr apel, potong kotak
  • 1 bungkus nata de coco, tiriskan airnya
  • 50 gr keju cedar parut untuk taburan
Bahan saus salad, aduk hingga rata :
  • 200 gr mayonaise
  • 1 sendok makan selai kacang halus
  • 1 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok teh susu kental manis putih
  • 1/2 sendok teh air jeruk lemon
Cara membuat salad buah segar :
  1. Campur semua bahan buah lalu taruh dalam kulkas hingga dingin, minimal selama 1 jam hingga buah dingin.
  2. Sebelum di sajikan siram dengan bumbu salad lalu aduk rata.
  3. Sajikan salad bersama dengan taburan keju.

0 komentar:

Posting Komentar