Resep Jus Alpukat Dan Manfaatnya

Posted On // Leave a Comment
Jus alpukat memang banyak sekali manfaatnya diantaranya adalah mengurangi kadar kolesterol darah, mencegah stroke dan mencegah serangan jantung. Membuat jus alpukat ini sangat mudah, kami akan menyajian resepnya untuk anda.

Pastinya keluarga anda akan menyukai jus alpukat buatan anda. Untuk rasa manis dalam jus alpukat ini kita tidak menggunakan gula namun kita gunakan madu dan juga susu kental manis. Saat membeli alpukat pastikan alpukat yang anda beli sudah benar benar matang dan kondisi alpukat tersebut sangat bagus.


Bahan jus alpukat :

  • 3 buah alpukat yang sudah matang
  • madu secukupnya
  • 5 sendok makan susu kental manis
  • 250 ml air matang
  • 150 gram es batu
Cara membuat jus alpukat :
  1. Kita keruk daging buah alpukat yang sudah matang dan masukkan dalam blender.
  2. Masukkan juga 5 senok susu kental manis, air matang, es batu dan madu secukupnya.
  3. Kemudian kita blender semua bahan hingga halus. Saring dan sajikan dalam gelas saji.
Demikian resep cara membuat jus alpukat yang enak dan lezat. Yang paling penting dapat bermanfaat bagi tubuh kita. Selamat mencoba.

0 komentar:

Posting Komentar